Al-Ma'idah (5) : 49
Dan hendaklah engkau menjalankan hukum di antara mereka dengan apa yang telah diturunkan oleh Allah dan janganlah engkau menurut kehendak hawa nafsu mereka, dan berjaga-jagalah supaya mereka tidak memesongkanmu dari sesuatu hukum yang telah diturunkan oleh Allah kepadamu. Kemudian jika mereka berpaling (enggan menerima hukum Allah itu), maka ketahuilah, hanyasanya Allah mahu menyeksa mereka dengan sebab setengah dari dosa-dosa mereka; dan sesungguhnya kebanyakan dari umat manusia itu adalah orang-orang yang fasik.
ASBAB 1
Diriwayatkan oleh Ibnu Ishak dari Ibnu Abbas bahwasannya beberapa pendeta dari golongan Yahudi menemui Rasulullah saw. Mereka berkata "Wahai Muhammad, sebagaimana kamu tahu bahawa kami adalah para pendeta, rabi, dan pemimpin Bani Israil, jika kami mengikuti dan menuruti titahmu, orang Yahudi akan taat kepada kami dan tidak akan membangkang kami. Kami sekarang ini tengah berselisih dengan umat kami. Jika engkau putuskan perkara untuk kami, kami akan menegakkan kebenaranmu." Lalu turunlah ayat ini sebagai penegasan agar Rasulullah saw bersikap adil dan tegas dalam memutuskan perkara sesuai dengan perintah Allah swt.
Rujukan: Lubabun Nuqul Fi Asbabun Nuzul: Riwayat Turunnya Ayat-ayat Al-Qur’an. (Imam Al-Hafizh Jalaluddin Abdurrahman As Sayuti)