Al-Ahzab (33) : 23
Di antara orang-orang yang beriman itu, ada yang bersikap benar menunaikan apa yang telah dijanjikannya kepada Allah (untuk berjuang membela Islam); maka di antara mereka ada yang telah selesai menjalankan janjinya itu (lalu gugur syahid), dan di antaranya ada yang menunggu giliran; dan mereka pula tidak mengubah (apa yang mereka janjikan itu) sedikitpun.
TAFSIR 1
Ketika Allah menyebutkan perihal orang-orang munafik bahawa mereka membatalkan janjinya yang mereka janjikan kepada Allah swt untuk tidak mundur ke belakang (dari peperangan) Dia menyebutkan orang-orang mukmin, mereka terus menjaga janji itu (Ada orang-orang yang menepati apa yang telah mereka janjikan kepada Allah. Dan di antara mereka ada yang gugur) Menurut sebahagian ulama yakni mereka menemui ajalnya. Sedangkan menurut Bukhari adalah mereka memenuhi janjinya. Allah swt berfirman (Dan di antara mereka ada (pula) yang menunggu-nunggu dan mereka sedikit pun tidak mengubah (janjinya)) yakni mereka tidak mengubah, membatalkan dan tidak mengganti janji dengan Allah. Bukhari meriwayatkan bahawa Zaid bin Tsabit "Ketika kami memindahkan mushaf hilanglah satu ayat dari surah Al-Ahzab. Aku pernah mendengar Rasulullah saw membacanya yang tidak kudapatkan dari seseorang kecuali dari Huzaimah bin Tsabit Al-Anshari r.a, yang Rasulullah saw menjadikan kesaksiannya seperti kesaksian dua orang iaitu ayat "Di antara orang-orang mukmin itu ada orang-orang yang menepati apa yang telah mereka janjikan kepada Allah. " (HR Bukhari) Ibnu Jarir meriwayatkan dari Musa bin Thalhah bahawa Mu'awiyah bin Abi Sufyan berkata "Sesungguhnya aku mendengar Rasulullah saw berkata "Thalhah termasuk orang yang memenuhi janjinya." Mujahid berkata mengenai ayat (Dan di antara mereka ada yang gugur) yakni di antara mereka ada yang memenuhi janjinya (Dan di antara mereka ada (pula) yang menunggu-nunggu) yakni menunggu hari peperangan lalu membenarkan pertemuan itu.
Rujukan: 1999: 860 (Tafsir Ibn Katsir)
TAFSIR 2
Allah swt menegaskan (Di antara orang-orang Mukmin itu) beriman kepada Allah swt dan rasul-Nya (Ada orang-orang yang menepati apa yang telah mereka janjikan kepada Allah) mereka menepati apa yang mereka janjikan kepada Allah swt seperti bersabar atas penderitaan, bahaya dan kesulitan. (Maka di antara mereka ada yang gugur) di antara mereka ada yang telah menunaikan nazarnya kepada Allah swt dan membayarnya untuk dirinya sehingga gugur sebahagian mereka pada Perang Badar, sebahagian lain pada Perang Uhud dan sebahagian lainnya pada perang lainnya. Firman-Nya (Dan di antara mereka ada (pula) yang menunggu-nunggu) ajalnya seperti orang-orang yang telah mendahului mereka iaitu mereka yang telah memenuhi janjinya kepada Allah swt. Disebutkan ayat ini turun kepada kau yang tidak gugur pada Perang Badar, di mana mereka berjanji kepada Allah swt untuk menjadi pejuang melawan orang-orang musyrik bersama Rasulullah saw. Di antara mereka ada yang menunaikan nazarnya, ada yang mengubah janjinya dengan kafarat ada juga yang memenuhinya, namun belum sampai ajalnya sehingga mereka menunggu-nunggu. Firman-Nya (Dan mereka tidak mengubah (janjinya)) mereka tidak mengubah janji mereka kepada Tuhan mereka sebagaimana orang-orang yang lemah berkata kepada sesama mereka (Marilah kepada kami) (QS Al-Ahzab, 33: 18) dan orang-orang yang berkata (Sesungguhnya rumah-rumah kami terbuka (tidak ada penjaga) (QS Al-Ahzab, 33: 13))
Rujukan: 2001: 61-68 (Tafsir al-Tabari)